Tips Membuat Accounting System Untuk Bisnis Skala Kecil

image

Tidak jarang bisnis skala kecil bingung tentang accounting system, apakah accounting system itu? Seberapa penting accounting untuk sebuah bisnis?

Berikut informasi yang dapat membantu para owner bisnis skala bisnis tentang accounting system :

Apa itu Accounting?

Secara sederhana accounting ialah diibaratkan sebuah buku yang berisi segala traksaksi finasial bisnis anda, melalui buku inilah anda mampu melacak pergerakan uang, baik yang masuk ataupun keluar.

Petingkah Accounting system?

Jelas sekali, accounting penting untuk bisnis manapun termasuk skala kecil. Karena melalui accounting anda dapat mengetahui apakah bisnis anda mendapat keuntungan atau tidak. Saat ini sudah tidak cocok lagi bahkan untuk bisnis skala kecil mengandalkan accounting secara manual, anda sudah dapat mulai beralih menggunakan accounting sistem terkomputerisasi untuk mengetahui perkembangan bisnis anda, bahkan dengan gampang anda dapat membandingkan pendapatan tahun ini dengan tahun sebelumnya.

Bagaimanakan langkah awal membuat accounting system?

Berikut beberapa tips yang dapat anda ikuti untuk mulai membuat accounting system sederhana :

  • Tentukan siapa yang akan mengoperasikannya

Sebelum memutuskan akan membuat sebuah accounting system, maka anda harus fikirkan terlebih dahulu siapa yang akan mengoperasikannya. Anda dapat melakukannya sendiri, atau merekrut seorang profesional untuk menjalankannya. Siapun yang akan menjalankannya pastikan orang tersebut memiliki kemampuan yang cukup dan betul-betul memahami accounting system dengan baik.

  • Merekrut Seorang Ahli

Jika anda terfikir untuk merekrut seseorang yang profesional maka itu bukan ide yang buruk, namun rekrutlah dengan hati-hati pastikan akuntan tersebut dapat menumbuhkan bisnis anda, selain itu akuntan tersebut harus memiliki skill dan dapat dipercaya untuk membantu urusan finasial anda.

  • Metode Accounting Terdapat 2 metode accounting yang umum digunakan :
  1. The Cash Method, metode anda menghitung pemasukan saat anda benar-benar menerimanya, sebaliknya untuk pengeluaran dihitung saat anda benar-benar mengeluarkannnya. Ini adalah metode yang umum digunakan untuk bisnis skala kecil
  2. The Accrual Method, metode ini pemasukan dihitung saat penjualan dilakukan, sedangkan pengeluaran dihitung saat anda benar-benar menerima barang atau jasa tersebut. Metode ini kurang cocok diaplikasikan pada bisnis kecil. Berdasarkan 2 metode tersebut tentukan terlebih dahulu metode accounting mana yang ingin anda gunakan.

Tentukan Software yang ingin digunakan

Setelah persiapan diatas telah dilakukan, maka tahap selajutnya ialah memilih software yang ingin digunakan. Terdapat beragam software accounting sederhana untuk bisnis kecil mulai dari versi gratis hinggan yang berbayar. Jika anda tidak ingin membeli maka silahkan untuk menggunakan software gratis yang tersedia, atau jika anda hanya menginginkan versi sederhana maka anda dapat membangun sebuah accounting system melalui spreadsheet, untuk template dapat anda sesuaikan dengan kebutuhan traksaksi anda.

Mulai Catat Transaksi

Tahap akhir ialah mencatat seluruh transaksi dalam bisnis anda mengunakan accounting system yang baru, jangan melewatkan transaksi sekecil apapu agar hasil akhirnya dapat maksimal.

Dengan memiliki sebuah accounting system maka anda telah memiliki pondasi bisnis yang lebih kuat dari sebelumnya, segala bentuk traksaksi akan tercatat, baik pemasukan maupun pengeluaran yang anda lakukan. Walaupun menjalankan bisnis kecil bukan berarti anda tidak harus peduli dengan proses pembukuan bisnis anda, dengan memperhatikan keadaan finansial akan lebih mudah bagi anda untuk memutuskan apa yang dapat anda lakukan selanjutnya. Keadaan finansial yang stabil akan mampu mendongkrak pertumbuhan bisnis anda menjadi lebih besar dari sebelumnya.

turboly.com