Evolusi Bisnis Ritel Saat Ini

image

Dengan adanya ekspansi dari pasar e-commerce dan juga semakin berkembangnya sistem keamanan transaksi online, membuat banyak produk dan jasa yang saat ini dengan mudah ditemukan secara online. Kondisi ini membuat banyak perubahan dalam cara konsumen berbelanja dan memperoleh barang atau jasa yang diinginkan.

Perubahan Dalam Evolusi Bisnis Ritel

Faktanya, ada banyak sekali perubahan yang terjadi dalam evolusi bisnis ritel. Tapi dari sekian banyak perubahan, ada dua hal yang bisa anda fokuskan yaitu adopsi teknologi terbaru dan kebutuhan akan komunikasi yang berkelanjutan. Sebelumnya, anda harus tahu bahwa keduua hal ini saling berkaitan satu sama lainnya. Masuknya teknologi dalam bisnis ritel akan membuat komunikasi yang cepat dan akurat menjadi hal yang sangat vital.

Lahirnya Bisnis Ritel Online

Kemunculan evolusi perusahaan-perusahaan ritel seperti Alibaba, eBay dan juga Amazon menjadi salah satu bukti bahwa bisnis ritel telah mencapai level yang lebih tinggi. Bertahun-tahun lalu atau tepatnya sekitar 10-20 tahun lalu mungkin pernyataan bahwa anda bisa berbelanja melalui internet adalah hal yang aneh. Tapi faktanya saat ini mayoritas orang sudah mengalami fase ini dan berbelanja melalui internet adalah hal yang normal.

Saat ini seluruh dunia sama-sama mengambil langkah untuk lebih maju dalam melakukan revolusi bisnis ritel. Di Inggris saja misalnya, ada banyak tempat perbelanjaan yang rugi dan tutup karena tidak ada pelanggan dan mengalami penurunan penjualan yang drastis. Di Indonesia sendiri beberapa waktu lalu juga sempat digemparkan bahwa beberapa gerai Matahari, Lotus, Ramayana dan MAP harus ditutup. Penutupan yang terjadi ini bisa terjadi karena beberapa faktor seperti daya beli masyarakat yang menurun, pola berbelanja yang berubah, jual beli daring dan juga persaingan bisnis ritel yang ketat.

Dari kondisi ini jelas bisa diperkirakan bahwa masalah-masalah ini akan dihadapi oleh semua pelaku bisnis ritel tanpa terkecuali. Mereka yang tetap berkomitmen tidak melakukan penyesuaian terhadap perubahan yang terjadi saat ini tentu akan mengalami akhir yang sama yaitu gulung tikar. Karena itulah beberapa pebisnis ritel mulai mengambil langkah merubah sistem usahanya dengan cenderung mengembangkan pemasaran produk dan jasa secara online melalui e-commerce.

**Beberapa Keuntungan Evolusi Bisnis Ritel **

Perubahan-perubahan yang terjadi khususnya dalam hal pemasaran dan penjualan produk, faktanya turut memberikan keuntungan bagi pelaku bisnis ritel. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

1. Hemat Biaya

Perubahan gaya penjualan ini tentu membuat pelaku bisnis ritel menghemat biaya operasional khususnya gaji karyawan dan sewa tempat. Secara umum harga sewa tempat untuk bisnis ritel akan mengalami kenaikan saat kontrak diperbarui. Ini wajar khususnya jika bisnis ritel anda berjalan dengan sangat baik.

2.Jangkauan Pasar Lebih Luas

Faktanya tinggi biaya sewa ini bisa berefek pada keuntungan perusahaan secara keseluruhan. Dengan mengembangkan bisnis ritel melalui platform internet, maka ruang yang dibutuhkan untuk mengoperasikan bisnis menjadi lebih sempit tapi pasar yang dijangkau bisa lebih luas lagi. Jika dulu, anda ingin menguasai pasar di Surabaya maka anda harus memiliki toko atau gerai di sana, maka bisnis ritel yang dilakukan secara online akan lebih fokus pada promosi online dibandingkan dengan menambah biaya ekspansi yang tentu lebih mahal.

Semoga informasi di atas bermanfaat untuk anda.

turboly.com