5 Alasan Mengapa Bisnis Franchise Begitu Populer

image

Dari sekian banyak peluang bisnis yang tersedia, bisnis franchise adalah jenis bisnis menguntungkan. Bahkan tak sedikit pemula yang memilih ikut dalam bisnis franchise saat merintis bisnis mereka. Lalu, apa saja alasan yang membuat franchise layak untuk dilirik?

Lebih cepat dalam memulai bisnis

Franchise adalah pilihan tepat bagi Anda yang tak mau membuang banyak usaha dan modal untuk berbisnis. Selaku franchisee dimudahkan dari berbagai aspek, sebut saja perlengkapan, brand, hingga promosi. Anda hanya perlu memastikan apabila produk yang dipasarkan sesuai selera dan trend.

Selain itu, dalam bisnis franchise akan dilatih untuk menjaga usaha tersebut agar mampu bertahan, terutama kalau produk yang musiman.

Tak repot mengurus brand atau merek

Mengurus brand atau merek bakal memakan proses cukup panjang dan lama, terutama bagi pemula. Anda harus melakukan riset dulu sebelum menentukan brand yang sesuai. Kemudian, supaya tidak diklaim pebisnis lain, brand tersebut harus dipatenkan agar menjadi hak Anda seutuhnya. Dalam bisnis franchise merek akan dikelola oleh pemilik franchise. Sebagai franchisee hanya perlu mengelola bisnis dan memerlukan promosi sesuai strategi yang sudah diarahkan untuk mendapatkan profit yang lebih besar.

Dukungan Penuh dari Franchisor

Franchise adalah jenis bisnis yang memudahkan pemula karena dukungan memadai dari pihak franchisor. Selain menyediakan bahan baku dan perlengkapan, franchisor pun akan memberikan bimbingan berupa training atau pelatihan, panduan operasional, hingga arahan yang akan membantu Anda menjalankan usaha setelah opening. Jenis dukungan yang beragam akan membuat pemula mampu menekan risiko seperti kerugian di awal pengelolaan bisnis. Kemudian, Anda juga bakal lebih mudah mengembangkan franchise agar maju dan menguntungkan.

Promosi berkesinambungan

Alasan lainnya yang membuat franchise lebih dipilih pebisnis baru terletak pada promosi. Franchise adalah usaha yang memiliki promosi berkesinambungan yang tak akan memerlukan banyak modal, terutama kalau Anda membeli produk franchise dari franchisor yang namanya sudah besar dan berpengalaman.

Dukungan Komunitas

Dukungan tak hanya datang dari franchisor, melainkan juga franchisee. Bersama mereka, Anda bisa berbagi pengalaman selama berbisnis, memberikan saran, dan lain sebagainya. Bantuan seperti ini dinilai akan memotivasi para pemula yang biasanya belum percaya diri mengelola bisnis dan cemas karena harus memulai semuanya sendiri.

Baca Juga : BACA INI SEBELUM MEWARALABAKAN BISNIS

turboly.com