Implementasi ERP, Biaya atau Investasi?

image

Ketatnya kompetisi dalam bisnis retail tentu membuat anda harus mampu bergerak cepat, dalam mengoptimalkan pelayanan serta membuat pelanggan tetap puas.

Saat ini implementasi ERP tengah begitu naik di beberapa perusahaan, ERP atau lengkapnya Enterprise Resource Planning software, yang mampu meningkatkan operasi dan serta menghasilkan respon yang lebih cepat terhadap pelanggan.

Namun sebelumnya, apa sebenarnya ERP tersebut?

ERP merupakan sebuah software yang diperuntukkan untuk merencanakan dan mengelola sumber daya atau resource perusahaan. Yang meliputi banyak hal mulai dari dana, sdm, mesin, waktu, material dan segala hal lain yang berhubungan dengan operasional perusahaan. Penerapan ERP semata-mata bertujuan untuk mengoptimalkan kinerja perusahann dan menghasilkan nilai plus bagi seluruh pihak.

Dengan adanya ERP akan lebih mudah bagi perusahaan untuk melakukan proses eliminasi, proses simplikasi, proses integrasi dan proses automasi.

Untuk dapat bekerja dengan optimal ERP harus diterapkan dengan sebaik mungkin, lalu apa langkah yang mempengaruhi suksesnya implementasi dari ERP?

1. Ketahui Permasalahan

ERP dapat menjadi solusi atas beragam issue yang dihadapi sebuah perusahaan, dengan begitu harus diketahui secara jelas masalah atau kebutuhan yang mengharuskan anda mengimplementasikan ERP. Dan ini yang menjadi sebuah patokan penting dalam penerapan sistem ERP.

2. Rekrut Tim Ahli

Untuk dapat mengimplementasikan ERP pada perusahaan dibutuhkan kerja sama dengan pihak yag sudah ahli dalam implementasi ERP. Bekerja samalah dengan pihak yang memang sudah profesional dalam bidang ini, dan mampu menuntunkan untuk memenuhi kebutuhan perusahaan. Hal ini bertujuan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

3. Proses Evaluasi dan Seleksi Sistem ERP

  • Memilih sistem ERP yang benar merupakan kunci sukses dalam proses ini. Sistem yang dipilih tergantung dengan kebutuhan bisnis anda.
  • Konsultasikan bagaimana sistem ERP yang cocok untuk perusahaan anda dengan pihak-pihak terkait yang dapat memberikan solusi.
  • Pilihlah sistem ERP yang sudah mendukung cloud computing, sehingga semua data dapat disimpan dalam jumlah yang lebih besar, namun tidak semua bisnis juga membutuhkan sistem cloud computing ini. Sekali lagi kembali kepada kebutuhan bisnis.

4. Bersiap untuk “Change”

Implementasi dari ERP akan memberikan banyak perubahan pada perusahaan, mulai dari cara kerja hingga lain-lain. Disini anda sebagai owner harus dapat mensosialiasikan kepada seluruh staff akan perubahan ini.

5. Persiapan Data

Persiapkan segala bentuk data yang akan dikonvert kedalam ERP sistem. Tidak semua data perlu untuk dimasukkan kedalam sistem, hanya data-data penting saja dan yang benar-benar dibutuhkan oleh perusahaan.

6. Mulai Mengimplementasi ERP

Setelah kelima langkah diatas selesai dilakukan, maka langkah selanjutnya ialah mulai mengimplementasikan sistem baru dengan ERP Sotware. Lakukan sejumlah testing terlebih dahulu terhadap sistem, sebelum digunakan secara permanen untuk perusahaan anda.

Kesimpulan

Setelah mengetahui secara garis besar mengenai ERP, dan langkah-langkah penerapan ERP itu sendiri. Maka ini saat yang tepat untuk menjawab pertanyaan diawal “Implementasi ERP, Biaya atau Investasi” Kalau bicara soal biaya, tentu tidak ada habisnya. Software ERP apapun yang digunakan tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Namun dalam kasus implementasi ERP sedikit berbeda. ERP bukan semata-mata menyangkut soal biaya, biaya hanya akan menjadi setengah bagian dari penerapan ERP dalam bisnis anda. Sedangkan setengahnya lagi, terletak pada implementasi plan nya, jika perencanaan implementasi dibentuk dengan baik, maka ERP dapat menjadi investasi yang berharga untuk bisnis anda. Investasi jangka panjang, yang hasilnya mampu mengoptimalkan kinerja perusahaan

Baca Juga : Software ERP Terintegrasi VS ERP Modular

turboly.com