Cara Membangun Kepercayaan Pelanggan di Bisnis Bengkel Mobil
Menjalankan bisnis otomotif khususnya bengkel mobil memang memiliki banyak tantangan yang harus kita hadapi, salah satunya adalah membangun kepercayaan pelanggan. Sudah menjadi stigma bahwa bengkel biasanya akan membebani pelanggannya untuk mencari margin yang besar, makanya tidak sedikit pelanggan akan merasa ragu saat mobilnya mengalami kerusakan karena stigma tersebut. Hal ini bisa terjadi karena yang pertama ada oknum bengkel yang memang melakukan kecurangan, dan yang kedua karena pelanggan awam dan tidak diberitahukan secara rinci pergantian yang dilakukan yang menyebabkan pelanggan merasa ditipu.
Untuk mengatasi masalah tersebut bengkel harus melakukan suatu perubahan, mulai dari pelayanan, inspeksi secara digital, pengerjaan, dan estimasi biaya yang akurat. Hal ini akan memberikan transparansi yang jelas kepada pelanggan, sehingga dapat mengurangi stigma negatif terutama bengkel yang kita kelola. Berikut adalah beberapa cara yang bisa diterapkan, untuk membangun kepercayaan pelanggan di bisnis bengkel mobil yang kita kelola:
1.Jelaskan Secara Sesederhana Mungkin
Cara paling ampuh untuk mengurangi kegelisahan pelanggan saat ingin melakukan perbaikan adalah dengan cara memberikan penjelasan dengan bahasa yang mudah dipahami orang awam, berikan penjelasan mengapa beberapa part perlu diganti dengan ini pelanggan akan merasa terlibat sehingga lebih mudah dalam memutuskan estimasi biaya perbaikan.
2. Berikan Edukasi
Tunjukan manfaat layanan dan produk, jelaskan secara rinci benefit apa yang akan diberikan dari layanan dan produk yang kita tawarkan. Sehingga pelanggan dapat menentukan apakah kendaraannya memerlukan penawaran tersebut atau tidak. Setelah pelanggan memahami hal tersebut, maka ia akan lebih memahami biaya-biaya secara rinci dengan sendirinya dan perlahan akan menaruh kepercayaan kepada bisnis bengkel yang kita kelola.
3. Berikan Informasi Layanan Interaktif di Ruang Tunggu
Berikan informasi sebanyak mungkin dengan cara yang elegan, salah satunya dengan menggunakan media digital seperti monitor pada ruang tunggu. Monitor memiliki kemampuan untuk menampilkan multimedia dan video yang dapat menarik perhatian pelanggan saat duduk diruang tunggu sambil menunggu antrian untuk berkonsultasi dengan kepala bengkel.
6. Menggunakan Software Bengkel
Software Bengkel akan sangat berpengaruh dalam membangun kepercayaan pelanggan, pasalnya dengan Software Bengkel kita dapat memberikan pelayanan yang profesional, transparan dan first impression yang baik. Karena dengan Software Bengkel semua proses perbaikan akan tercatat secara detail, sehingga pelanggan dapat dengan mudah membaca pelayanan dan sparepart apa saja yang diganti selama proses perbaikan.
Aplikasi bengkel Turboly menjadi solusi bisnis bengkel mobil dengan vehicle management terbaik didukung oleh fitur seperti manajemen persediaan, keuangan dan akuntansi cukup fleksibel yang dirancang khusus untuk industri kendaraan bermotor dan penjualan suku cadang untuk semua jenis bengkel mobil.
Baca Juga : Pentingnya Vehicle Management