Keterampilan Ritel Yang Harus Dimiliki Sales Person - Part 2

image

Keterampilan yang akan mendorong kesuksesan bagi sales person adalah orang-orang yang berfokus pada interaksi kepada interaksi kepada manusia, baik itu pelanggan atau rekan kerja. Berikut adalah ketrampilan lain yang harus dimiliki seorang sales person :

1. Multi Tasking

Seorang sales person harus dapat bekerja dengan banyak pelanggan sekaligus sambil menjaga stock barang dan menjaga toko tetap rapi. Meskipun begitu seorang sales person juga harus dapat memprioritaskan pelanggan dan tugas lainnya. Apalagi, jika kondisi toko sedang ramai dan banyak pelanggan sedang membutuhkan bantuan, seorang sales person harus dapat menangani hal semacam ini.

2. Harus mampu menangani aktivitas fisik

Menjadi seorang sales person terkadang kita harus berdiri sepanjang hari selain itu juga saat dibutuhkan untuk membantu loading barang ke dalam toko. Untuk itu, menjadi seorang sales person juga harus memiliki fisik yang baik.

3. Harus ulet

Ritel adalah industri yang dinamis. Seorang sales person harus pandai bangkit kembali setiap kali mereka menghadapi pelanggan yang “sulit”. Ketangguhan juga dibutuhkan saat menghadapi trend penurunan penjualan. Saat penjualan mengalami penurunan, seorang sales person perlu memiliki kemampuan untuk bangkit lagi.

4. Keterampilan mendengarkan aktif

Keterampilan mendengar yang baik sangat penting untuk semua industri yang berhubungan dengan pelanggan dan tenaga penjualan atau sales person. Ini bukan keterampilan yang paling alami untuk dikembangkan tetapi dengan latihan, siapa pun dapat menjadi pendengar yang aktif.

5. Pengetahuan produk yang mendalam

Sales person pada industri ritel wajib memiliki pengetahuan yang sangat mendalam tentang produk yang dijual. Hal ini memungkinkan mereka untuk menjawab pertanyaan dan menciptakan solusi untuk pelanggan.

Baca juga : KARYAWAN,KUNCI MENJUAL LEBIH BANYAK DAN MENINGKATKAN KEUNTUNGAN

turboly.com