Mengapa Bill of Material sangat penting

image

Dalam industri manufaktur, setiap proses perakitan/ produksi sebuah barang akan memerlukan Bill of Material (BOM) manufaktur yang efektif dan akurat. Jika Bill of Material yang tidak akurat atau bahkan tidak ada sama sekali informasi atau instruksi, dapat berakibat terjadinya kesalahan, penundaan atau yang lebih fatal adalah berhentinya keseluruhan rantai produksi.

Dengan alasan tersebut, sangat penting untuk menghargai dan memahami apa sebenarnya Bill of Material (BOM) itu dan bagaimana fungsinya?

Apa itu Bill of Material?

Bill of Material pabrikan pada dasarnya adalah serangkaian instruksi yang cermat yang berisi daftar semua bagian, barang, rakitan dan sub rakitan yang diperlukan untuk memproduksi sebuah produk utuh yang akan dikirimkan ke pelanggan. Jika dalam bisnis makanan/ minuman BOM itu sama dengan resep.

Mengapa BOM harus akurat?

Kesalahan dalam penentuan BOM dapat menimbulkan biaya yang sangat mahal, baik dalam hal pemborosan waktu, dan melalui pemborosan modal dan sumber daya tenaga kerja yang tidak perlu.

Penundaan Produksi

Proses pembuatan dapat terhalang ketika semua bagian terkait produksi memiliki informasi yang tidak akurat. Bill of Material memengaruhi berapa banyak bahan baku yang dibeli, bagaimana proses produksi akan memengaruhi stok dan banyak lagi. Contoh yang paling gampang adalah saat bagian produksi harus berhenti karena kekurangan persediaan yang diperlukan untuk memproduksi produk (parts) yang mengakibatkan kerugian besar dalam waktu dan uang bagi perusahaan ketika mereka memesan bahan-bahan tersebut dan menunggu pengirimannya. Pada akhirnya, ini akan memengaruhi tingkat kepuasan pelanggan. Sistem Inventory Management dalam Software ERP terbukti penting dalam keadaan seperti itu. Komponen yang kurang dalam proses produksi dapat secara instan dan akurat dilacak pergerakannya.

Masalah lebih lanjut yang terkait dengan BOM yang tidak akurat meliputi:

  • Perencanaan material yang lebih rendah
  • Kekurangan material
  • Penentuan biaya produk yang tidak akurat
  • Peningkatan biaya produksi
  • Keterlambatan pengiriman
  • Kehilangan penjualan
  • Resiko produk cacat produksi

Pembuatan Bill of Material (BOM) Sangat penting untuk memasukkan semua part material - termasuk bahan habis pakai seperti lem, baut, dsb yang akan digunakan untuk memproduksi produk di BOM. Juga, sangat penting untuk mencatat informasi secara lengkap apapun yang melekat pada BOM. Karena BOM akan digunakan oleh semua bagian terkait produksi, mulai dari pembelian hingga orang-orang yang tugasnya merakit produk.

Pembuatan Bill of Material sangat penting untuk memastikan bahwa produk jadi yang akan dihasilkan sesuai dengan pesanan pelanggan. Dengan memastikan BOM seakurat dan detail maka ini adalah cara paling murah dan tepat untuk menghindari kesalahan yang bisa dibayar mahal.

Baca juga : MENCEGAH 3 MASALAH KONTROL PERSEDIAAN

turboly.com