Biaya Manajemen Persediaan Konsinyasi itu Murah
Persediaan konsinyasi, ketika distributor menyimpan dan mengelola Persediaan di lokasi consignee, adalah cara yang cerdik bagi distributor untuk menjadikan diri mereka sangat diperlukan bagi consignee. Ini juga bisa menjadi strategi yang menguntungkan jika dikelola dengan teknologi yang memastikan Anda tidak menyimpan terlalu banyak persediaan dan melakukan pencatatan piutang secara efisien.
Namun, sebagian besar distributor enggan mengembangkan bisnis konsinyasi karena menurut mereka konsinyasi terlalu mahal. Mereka percaya hal itu akan mengharuskan mereka untuk menyimpan terlalu banyak persediaan di lokasi consignee, menahan modal dan meningkatkan risiko bisnis. Lagi pula, beberapa distributor harus menyimpan Persediaan jika tidak terjual atau yang jarang terjual di lokasi consignee.
Semua itu akan mudah dilakukan jika didukung dengan sebuah Sistem Cloud ERP untuk mengelola bisnis konsinyasi. Sistem Cloud ERP seperti Turboly menawarkan proses pencatatan pergerakan barang dari consignor ke consignee dengan otomatis yang dapat mengidentifikasi tingkat Persediaan minimum dan maksimum yang ideal di lokasi consignee, serta melakukan analisa produk mana yang berdasarkan catatan penjualan consignee.
Jika Consignor sebagai pemilik barang terus melakukan pengiriman ke consignee dengan alasan agar produk dengan cepat menjangkau pelanggan, namun hal ini tidaklah menjadi efektif jika tanpa dukungan data yang akurat. Selalu ada risiko yang terkait dengan menyimpan produk di consignee untuk jangka waktu yang lama. Semakin lama sebuah barang disimpan, semakin besar risiko kerusakan, pencurian.
Consignor dapat menawarkan persediaan konsinyasi kepada consignee dan meyakinkan mereka telah mengoptimalkan tingkat pengiriman dan penagihan yang akurat.
Sistem Cloud ERP Turboly akan membantu consignor:
- Menentukan jumlah persediaan konsinyasi yang tepat yang harus dikirimkan untuk consignee berdasarkan data penggunaan aktual
- Mengurangi biaya persediaan
- Memiliki kemampuan untuk membuat pencatatan stok dan piutang dengan akurat
Hasilnya, akan dapat memberikan layanan kepada consignee lain, yang akan memberi penghargaan dengan peningkatan penjualan consignee, peningkatan loyalitas, dan profitabilitas yang lebih besar.
Baca Juga : 5 Alasan Menjual Secara Konsinyasi