Apa Itu Waralaba Ritel?

image

Waralaba ritel adalah strategi perusahaan untuk memperluas bisnis dan mendistribusikan barang dan jasa dengan pihak lain melalui kerjasama dalam bentuk pemberian lisensi atau izin untuk menjual produk tertentu secara eksklusif.

Pewaralaba atau franchisee adalah badan usaha atau perorangan yang menerima izin lisensi dengan membayar biaya lisensi dan royalti berkelanjutan kepada pemilik waralaba (franchisor) untuk menggunakan merek, logo, dan sistem bisnis perusahaan yang sudah berjalan, serta hak untuk menjual produk atau jasa dari franchisor dan mendapat layanan bantuan / konsultasi manajemen dari franchisor selama jangka waktu tertentu sesuai perjanjian waralaba yang sudah disepakati.

Ada dua bentuk utama waralaba:

  • Waralaba Merek, di mana pemilik waralaba menjual atau melisensikan hak untuk menggunakan nama perusahaan atau merek produk tertentu.
  • Waralaba Sistem Bisnis, di mana pemilik waralaba menyediakan berbagai layanan atau produk jasa dan memberikan izin kepada pihak lain atas perjanjian waralaba agar dapat digunakan oleh pihak lain dengan otorisasi penuh.

Sering kali, bisnis waralaba menggunakan model hybrid yang menggabungkan kedua bentuk ini.

Membuat dan menjalankan bisnis ritel itu memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi. Pengusaha ritel harus mampu membaca peluang-peluang baru setiap saat untuk menjawab kebutuhan pelanggan, mengubah pola pikir atau mindset agar memiliki jiwa seorang entrepreneur, memiliki rencana bisnis yang jelas, riset produk atau jasa, membentuk tim yang solid, dan membuat analisis untuk perencanaan strategi pemasaran baik melalui media sosial ataupun menggunakan sistem pendekatan lainya.

Dengan pernyataan diatas, itu tidak mengartikan bahwa bisnis waralaba tidak memiliki resiko, karena pada setiap bisnis pasti memiliki tingkat resikonya masing-masing. Tetapi salah satu keunggulan dari bisnis waralaba ketimbang membangun usaha dari awal, adalah waralaba memiliki peluang sukses yang lebih tinggi itu dikarenakan waralaba sudah memiliki merek yang sudah dikenal banyak segmen dan standar operasi yang sudah teruji. Hal ini akan membuat penerima waralaba/ franchisee tidak perlu lagi untuk membuat standar operasi dan promosi gencar untuk mengenalkan produk atau jasa yang akan dijual.

Dengan bisnis waralaba, model bisnis, panduan bisnis, dan pelatihan bisnis sudah distandarisasi dan disiapkan oleh franchisor, sehingga franchisee sebagai penerima hak waralaba hanya perlu mengikutinya saja. Maka jika ingin membuka bisnis dengan cepat dan memiliki peluang bisnis bertumbuh, waralaba bisa menjadi pilihan yang tepat.

Baca Juga : Memahami Perspektif Franchisor tentang Bisnis Waralaba

turboly.com