Alasan Bisnis Franchise Cocok Untuk Pemula

image

Mengembangkan Bisnis Franchise dengan Software ERP

Memutuskan untuk menjalankan sebuah bisnis merupakan salah keputusan besar pebisnis pemua, pasalnya ada banyak hal yang perlu diperhitungkan sebelum memutuskan jalan dan bisnis mana yang akan kita jalankan. Selain itu, memulai bisnis dari awal juga membutuhkan waktu reset yang cukup lama dan biaya yang cenderung besar, ditambah resiko kegagalan yang cukup tinggi karena baik sistem atau produk yang kita tawarkan belum teruji di pasar.

Mengingat banyaknya hal yang perlu dipertimbangkan dan dipersiapkan, sebenarnya ada bisnis yang lebih mudah dan cocok bagi pemula yang ingin menjalankan sebuah bisnis. Franchise merupakan bisnis yang memiliki resiko gagal yang rendah, biaya awal yang cenderung kecil dibandingkan memulai bisnis dari awal dan memiliki produk yang sudah dikenal masyarakat secara luas. Sehingga bisnis franchise atau kemitraan( merupakan salah satu bisnis yang cocok dan menjanjikan bagi pemula yang ingin menjalankan bisnis.

Berikut adalah beberapa alasan mengapa bisnis franchise cocok untuk pemula:

Merek Sudah Dikenal Pasar

Keunggulan menjalankan bisnis franchise salah satunya adalah produk atau jasa yang akan kita tawarkan sudah dikenal oleh masyarakat secara luas, tentu itu akan mempermudah dalam menarik pelanggan dan membangun hubungan baik dengan pelanggan. Keunggulan ini sangat penting dalam mempengaruhi daya beli, karena pada dasarnya pelanggan akan cenderung memilih sebuah produk dari merek yang mereka sudah kenal dibandingkan dengan merek yang baru mereka kenal.

Meningkatkan Peluang Keberhasilan

Selain bisnis franchise memiliki brand yang sudah dikenal secara luas oleh masyarakat, bisnis franchise juga memiliki model bisnis yang sudah teruji di beberapa lokasi dan terbukti berhasil. Fakta ini dapat dijadikan acuan bahwa bisnis franchise memiliki sistem dan model bisnis yang menguntungkan. Dibandingkan dengan membangun bisnis dari awal, bisnis franchise memberikan peluang keberhasilan yang lebih tinggi.

Dukungan dan Pelatihan

Menjalankan bisnis franchise akan memiliki banyak keuntungan, salah satunya adalah dukungan dan pelatihan. Saat memutuskan untuk menjalankan bisnis franchise, kita tidak perlu lagi dipusingkan bagaimana menjalankan bisnis agar efisien. Karena dengan menjadi franchisee, kita akan mendapatkan dukungan dan pelatihan untuk menjalankan bisnis secara efisien mulai dari operasional, pemasaran, hingga layanan pelanggan. Sebagai pemula tentu sumber daya yang diberikan ini, akan sangat bermanfaat untuk mengelola bisnis dengan optimal sehingga mempermudah mencapai tujuan bisnis.

Strategi Pemasaran

Pemasaran dalam menjalankan bisnis merupakan hal sangat penting untuk mendukung pertumbuhan bisnis, dengan menjalankan bisnis franchise kita tidak perlu lagi berpikir keras untuk membuat strategi pemasaran yang efektif untuk mendorong penjualan. Pasalnya bisnis franchise sudah memberikan dukungan pemasaran kepada franchisee, sehingga membantu kita untuk menjangkau dan menarik lebih banyak pelanggan untuk memaksimalkan penjualan.

Biaya Awal Yang Lebih Kecil

Membangun bisnis dari nol memang memberikan banyak kelebihan, namun perlu diingat bahwa menjalankan pribadi memiliki biaya yang cukup tinggi dan resiko gagal yang cukup tinggi juga. Sedangkan bisnis franchise memberikan banyak keuntungan, mulai dari merek yang sudah dikenal secara luas, biaya awal yang lebih ringan, hingga dukungan dan pelatihan, sehingga dengan semua keunggulan tersebut menjadikan bisnis franchise menjadi pilihan sebagian pengusaha terutama bagi pemula yang ingin menjalankan sebuah bisnis.

Software Franchise penting untuk mendukung berjalannya manajemen waralaba / franchise management tetap berjalan baik sesuai dengan visi dan misi franchisor. Software Franchise Turboly merupakan software franchise yang menyediakan solusi menyeluruh pengelolaan bisnis waralaba ritel dan jasa bengkel mobil dan motor.

Baca Juga : Menggunakan Feedback Franchisee Untuk Meningkatkan Kesuksesan Bisnis Franchise

turboly.com