Manfaat Utama Software Retail pada Bisnis Retail
Memilih Software Retail yang tepat untuk bisnis ritel adalah langkah penting untuk mendapatkan solusi yang sesuai yang mampu mendorong pertumbuhan bisnis retail. Tetapi karena setiap bisnis retail beroperasi secara berbeda, penting juga untuk menemukan solusi Manajemen Retail yang sesuai untuk bisnis ritel, khususnya bagi perusahaan speciality retail.
Berikut beberapa fitur utama yang harus dimiliki oleh Software Retail. Fitur Retail Penting yang Harus Diperhatikan
1. Omnichannel
Ritel telah berubah selama bertahun-tahun dan terus berubah saat teknologi, sistem, dan saluran baru diluncurkan. Salah satu konsep penting ritel saat ini adalah omnichannel.
Omnichannel adalah gagasan untuk menawarkan pengalaman berbelanja dengan banyak pilihan cara, tidak peduli bagaimana pelanggan lama atau baru, atau saluran apa pun yang mereka gunakan untuk membeli. Oleh karena itu penting bagi Software Retail untuk mendukung semua saluran penjualan yang tersedia.
2. CRM Terintegrasi
Software Retail harus dilengkapi dengan modul CRM sebagai standar, tetapi karena pendekatan yang mengutamakan pelanggan sangat penting dalam iklim ritel yang kompetitif saat ini.
Software CRM memungkinkan untuk memahami kebiasaan membeli dan bagaimana pelanggan lebih memilih untuk terlibat dengan merek, dan memberi staf penjualan informasi tentang semua catatan dan komunikasi sebelumnya.
3. Inventory & Gudang
Ada banyak sistem manajemen gudang yang menawarkan berbagai macam solusi, tetapi penting untuk menemukan satu platform Software Retail yang sudah memiliki Sistem Inventory Retail. Dengan Sistem Inventory Online, semua update stok akan terjadi secara realtime otomatis dari satu proses baik itu penerimaan hingga ke penjualan.
4. Akuntansi dan Keuangan
Sangat bermanfaat untuk memilih Software Retail dengan fitur akuntansi untuk mencatat semua aktivitas nilai keuangan di setiap bagian, mulai dari gudang hingga toko termasuk penjualan, pembelian, manajemen inventory. Termasuk dengan penjadwalan pembayaran supplier dan penerimaan deposit/ uang muka atas pre-order di toko.
5. Point of Sale (POS)
Sistem POS di Software Retail harus lebih dari sekedar mesin kasir. Sistem POS adalah ujung tombak paling depan dari Software Retail. Sistem POS memberikan informasi yang relevan kepada staf toko, termasuk riwayat pembelian, informasi pelanggan yang berguna, detail produk, dan ketersediaan stok.
Baca Juga : Sekarang Saatnya Menerapkan Sistem ERP Retail